Scroll untuk baca berita
Ekonomi & BisnisHeadlineJawa Tengah

Presiden Prabowo Kunjungi Gresik dan Sidoarjo, Resmikan Smelter PTFI dan Renovasi Stadion

377
×

Presiden Prabowo Kunjungi Gresik dan Sidoarjo, Resmikan Smelter PTFI dan Renovasi Stadion

Sebarkan artikel ini

NEWSBIDIK||Sidoarjo,– Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandar Udara Internasional Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, pada Senin (17/03/2025) pukul 12.40 WIB untuk melakukan kunjungan kerja. Kedatangannya disambut oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin, dan Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nanang Avianto.

Dari Sidoarjo, Presiden melanjutkan perjalanan ke Gresik dengan heli Caracal TNI AU. Di Gresik, ia meninjau area smelter PT Freeport Indonesia (PTFI) serta meresmikan produksi pemurnian logam mulia atau precious metal refinery (PMR) terintegrasi terbesar di dunia.

Setelah agenda di Gresik, Presiden kembali ke Sidoarjo untuk menghadiri peresmian rehabilitasi, renovasi, dan pembangunan 17 stadion di Indonesia yang berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.

“Kehadiran Presiden di Gresik ini menandai komitmen pemerintah dalam mendorong industri pengolahan dan pemurnian mineral di dalam negeri. Sementara peresmian rehabilitasi dan pembangunan stadion menjadi langkah nyata dalam meningkatkan fasilitas olahraga,” ujar Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana.

Sebelumnya, Presiden dan rombongan terbatas berangkat dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada pukul 11.30 WIB. Dalam penerbangan menuju Jawa Timur, Presiden turut didampingi oleh Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Tinggalkan Balasan

Headline

“Makna-makna ini bukan sekadar susunan kata, melainkan paramasabda — doa dan penghormatan kepada kehidupan itu sendiri. Doa yang berlaku untuk diri, siapa pun, apa pun, dan di mana pun kita berada,” ujar Sriono dari Paseban Srimulih, menegaskan bahwa ajaran Swasti Luhur Ing Pribadi merupakan panggilan untuk menumbuhkan kesejahteraan dan kemuliaan dalam diri serta menjaga harmoni dengan sesama dan alam semesta.

Jawa Tengah

Polemik antara warga Desa Damarjati dan pemerintah desa mencuat setelah Agos Alesta menyampaikan kritik terbuka terkait kedisiplinan aparatur dan dugaan masalah administrasi. Pemerintah desa membantah tuduhan tersebut dan menilai aksi itu dilakukan tanpa konfirmasi. Kedua pihak kini saling memberi klarifikasi, sementara masyarakat menunggu langkah mediasi agar konflik tidak melebar.

Demak

Material hasil normalisasi Sungai Jragung adalah aset negara dan tidak boleh diperjualbelikan tanpa izin resmi. Kami tidak pernah menjual tanah disposal kepada warga,” tegas Edy, Humas PT JET.

Pernyataan ini berlawanan dengan pengakuan warga Karangawen yang menyebut telah membeli tanah hasil kerukan sungai seharga Rp200 ribu per truk untuk mengurug lahan. Polemik ini memicu desakan agar BBWS Pemali Juana dan pemerintah segera melakukan klarifikasi dan penelusuran menyeluruh.

Jawa Tengah

“Temuan di lapangan menunjukkan indikasi kuat bahwa lantai dasar gorong-gorong tidak pernah dibuat sejak awal. Klaim pelaksana proyek bahwa lantai tersebut hanya tertimbun tanah akibat hujan tidak sesuai dengan kondisi faktual. Selain itu, ketiadaan standar K3 di lokasi menambah kecurigaan adanya pelaksanaan proyek yang tidak patuh terhadap spesifikasi kontrak.